Kamis, 28 April 2016

Singapore Day 1 : Gardens By The Bay

17 Maret 2016
Assalamulaikum…

Selesai mandi dan sholat saya bersiap untuk keluar jalan – jalan.  Sebelum itu saya mengambil peta yang tersedia di lobby hostel buat antisipasi kalau tiba-tiba nyasar hehehe. Saya berjalan kaki keluar daripada area Arab Street (saya  tidak begitu ingat sebenarnya Bugis MRT itu  letaknya didekat mana), saya masuk dalam Bugis Junction, keluar Bugis Junction. Bugis Street jual bermacam – macam pernak - pernik seperti baju, cenderamata macam fridge magnet, tshirt, bag, semua ada. Tapi saya tidak beli apapun. Sebab, pegawai hostel memberitahu dekat sini fridge magnet 5pcs for $10. Tapi dekat Chinatown lagi murah, 7pcs for $10.

Sebelum jalan – jalan saya membeli segelas orange juice $1.50. Pure juice tidak ada tambah gula. Best! Tidak sempat ambil gambar, keburu haus dan masuk perut hehehe... Dari Bugis Street saya bergegas menuju ke Bugis MRT untuk naik train ke Bayfront MRT. Saya hendak ke Gardens By The BayKeluar dari MRT melalui jalan bawah tanah terus nampak Marina Bay Sands. Benar – benar rasa Singapore. Yeah.. Dari sini tampak dekat Super Trees. Hahaha sudah terlihat Super Trees. So they have 22 meters high skybridge yang menghubungkan one supertrees to another. Saya hendak naik ke atas. Tiketnya pun tak mahal  $8 saja. Terus beli tiket, dan naik menggunakan lift. Inilah view yang paling menarik, Masyaallah cantik, Semua tampak kelihatan (tengok kiri kanan).














Sebenarnya kalau datang kesini malam hari pasti bagus karena ada light show, ada lampu kelap – kelip juga. Gardens By The Bay ini terletak di belakang Marina Bay Sands. Perjalanan pulang ke hostel sangatlah ramai di dalam MRT. Padahal weekdays, oh ternyata berbarengan dengan orang – orang Singapore yang pulang kerja. mengingat MRT disini panjang jadi masuk saja walau tampak penuh orang.

Sampai dekat Bugis, saya singgah sholat jamak Maghrib & Isya dekat Sultan Mosque. Kebanyakan selama perjalanan saya menjamak sholat, semua saya kondisikan dan sesuaikan. Sebagai Musafir kan Islam itu memudahkan kalau memang dalam perjalanan.



Keluar dari masjid waktu sudah menunjukkan pukul 08.10 malam, saya baru teringat belum makan sejak pagi. Di seberang jalan belakang masjid itu ada restaurant muslim. Saya masuk Restoran Zam Zam menurut informasi disini terkenal dengan Nasi briyani kambing & martabak daging. Ramai juga didalam restaurant ini. Sementara saya sedang berpikir hendak makan apa, saya melihat gambar menu didinding. Martabak daging, ayam , kambing semua harga $6, $8, $12 . Sebenarnya sih itu sudah harga standard, but I cannot help it, I keep converting the rates. Last last saya jadinya order Roti Telur dengan Teh O Ais total $2.80 Hahaha Murahhh, itupun sudah kenyang, dan bumbu kari di restaurant ini memang juara (Maknyus kalau menurut Pak Bondan).



Sesampainya di dorm,  saya langsung mandi dan tidur untuk recharge energy untuk besok jalan –  jalan lagi. Good Night Singapore, have a nice dream.
Bersambung Singapore Day 2 : Chinatown
Assalamulaikum…

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Petualangan Dari Sudut Pandang - Ika Soewadji -

  Tidak Menyangkal era perkembangan jaman saat ini, memudahkan aku sebagai pejalan untuk melakukan petualangan. Berpetualang bagi aku prib...