Rabu, 16 Desember 2020

Petualangan Dari Sudut Pandang - Ika Soewadji -

 

Tidak Menyangkal era perkembangan jaman saat ini, memudahkan aku sebagai pejalan untuk melakukan petualangan.

Berpetualang bagi aku pribadi merupakan aktivitas untuk keluar dari zona nyaman, karena di luar sana masih banyak kehidupan yang bisa dipelajari dan dipetik hikmahnya. Namun, semua kembali ke diri masing-masing sih. Beda orang beda hobbynya betul nggak?

Bagi aku pribadi petualangan merupakan salah satu aktivitas memperoleh pengalaman baru, teman baru, kehangatan keluarga baru, dan  memperluas wawasan yang tidak dapat dimanapun, selain kita melakukan perjalanan. Seperti belajar tentang kearifan lokal suatu masyarakat yang hidup berdampingan, walaupun berbeda keyakinan. Petualangan membutuhkan keberanian memulai dan menyelesaikan perjalanan tersebut.

Petualangan ke tempat baru dapat menambah ilmu dan wawasan yang sangat luas. Bagaimana tidak dengan kita berpetualangan akan menambah segudang ilmu yang tidak dapat di bangku sekolah.

2.   Petualangan mengajarkan saya pribadi yang tangguh. Bepergian mengajarkan saya siap mengarungi kehidupan yang berwarna-warni.

3.   Perempuan yang hobby melakukan perjalanan, memiliki berbagai cerita untuk diperbincangkan. Bekal untuk diceritakan ke anak-anak dan cucunya kelak.

4.      Petualangan mengajarkan aku sikap mandiri, dan tidak bergantung pada orang lain. Berani mengambil keputusan dan resikonya.

5.     Petualangan mengajarkan aku bersikap berani,  terbuka, dan menghargai orang lain. Biasa melalukan perjalanan, membuat aku bersikap terbuka dengan siapa pun.

6.   Petualangan mengajarkan bagaimana menjaga alam, seperti mengunakan listrik secukupnya,  air secukupnya, tidak membuang sampah sembarangan,  hidup sesuai kebutuhan bukan keinginan, kita tidak hanya penikmat alam tapi akan timbul bagaimana menjaganya., serta bagaimana menciptakan energi baru.


7.   Perjalanan mengajarkan aku bagaimana bisa menerima perubahan dan tangguh di dalam kehidupan.

8.       Petualangan mengajarkan bagaimana menikmati hidup, senantiasa bersyukur atas segala karunia yang sudah diberikan oleh Sang Pemilik Semesta.

Jadi untuk para perempuan masa kini, berpetualanglah!

 

1 komentar:

  1. banyak setujunya sama point mba Ika
    dengan bertualang otomatis membentuk diri aku untuk jadi lebih berani, berani ambil tindakan dan mempertanggungjawabkannya dan berani ambil keputusan
    dan ketemu banyak orang diluar sana juga meruapakan sebuah anugerah

    BalasHapus

Petualangan Dari Sudut Pandang - Ika Soewadji -

  Tidak Menyangkal era perkembangan jaman saat ini, memudahkan aku sebagai pejalan untuk melakukan petualangan. Berpetualang bagi aku prib...